ASAHAN - Bupati Asahan H. Surya, BSc pimpin Apel Gabungan dilingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan bertempat di Lapangan Kantor Bupati Asahan, pada hari Senin, (06/06/2022).
Apel Gabungan tersebut yang secara rutin dilaksanakan setiap awal bulan turut dihadiri Sekretaris Daerah Drs. John Hardi Nasution, M.Si, para Staf Ahli, para Asisten, OPD, Pejabat Administrator dan pejabat Fungsional dilingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan.
Dalam arahannya beliau menegaskan, agar seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan lebih bersemangat dalam bekerja dan selalu berinovasi sesuai dengan tupoksinya masing masing.
Selanjutnya Bupati juga menghimbau kepada seluruh OPD untuk terus memaksimalkan serapan anggaran sesuai dengan tahapannya, karena ini merupakan tolak ukur pelayanan kepada masyarakat.
"Saya menghimbau kepada seluruh OPD agar senantiasa memperhatikan serapan anggaran, karena kita sudah memasuki pertengahan anggaran, hal ini akan terus mendapat pantauan dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi Sumut, untuk itu agar semua OPD dapat melaksanakan semua kegiatan di OPD masing masing dengan tetap berpedoman kepada aturan yang berlaku”, tegas Bupati.
Bupati juga kembali menekankan agar ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan menjadikan setiap pelaksanaan apel Gabungan sebagai momen untuk meningkatkan pelayanan maksimal kepada masyarakat, untuk mewujudkan fungsi pelayanan tersebut setiap ASN dituntut untuk memahami setiap peraturan yang berlaku.
Diakhir Arahannya Bupati mengingatkan dalam rangka pelaksanaan Hari Raya Idul Adha dan Qurban agar melakukan pemeriksaan Hewan Qurban sesuai dengan SOP, mengingat Penyakit Mulut dan Kuku pada Hewan ternak saat ini menjadi perhatian Pemerintah.
Pada kesempatan apel gabungan kali ini Bupati Asahan juga menyerahkan Kenderaan Operasional Logistik BPBD Kabupaten Asahan yang diterima Kepala BPBD Kab. Asahan. Edward Banjarnahor